Prospek Kuliah Film dan Televisi di Dunia Kerja

Kuliah Film punya prospek yang bagus untuk masa depan dimana film bisa dijadikan wadah untuk menuangkan kreatifitas, disamping menghasilkan pundi-pundi uang.

Di dunia hiburan tanah air, film dan televisi menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masyarakat, sebagai media yang mampu memberikan hiburan gratis. Tapi pernahkah berpikir, bagaimana sebuah film dibuat? 

Film dan televisi dibuat dengan kerjasama tim, dalam pembuatannya tidak bisa berdiri sendiri. Dibalik ciamiknya sebuah film di prakarsai oleh orang-orang kreatif yang berada dibalik layar maupun depan layar. 

Bagi anda yang tertarik masuk industri perfilman, baik sebagai orang yang berada dibalik layar maupun depan layar, dapat dipelajari di perguruan tinggi atau kuliah film. Lantas, kenapa harus memilih jurusan tersebut?

Keuntungan Kuliah Film

Ada beberapa keuntungan utama yang bisa diraih dari kuliah jurusan film dan televisi, diantaranya sebagai berikut :

Peluang Karir

Dunia perfilman maupun pertelevisian di Indonesia saat ini sedang naik daun, dimana dimasa pandemi orang-orang diimbau untuk di rumah aja. Untuk mengusir bosan, nonton film menjadi alternatif yang menarik. Apalagi dunia film itu tidak akan pernah ada habisnya, selama kreativitasnya terus diasah maupun berkarya sesuai permintaan para pemirsanya. Peluang karir di dunia film dan televisi sangat menarik, mengasah kemampuan akting maupun sebagai kru profesional, mampu menghasilkan sesuatu yang bernilai.

Mewujudkan Ide Jadi Nyata

Kesempatan mewujudkan ide menjadi nyata, bisa diperoleh dari kuliah film. Mengasah kemampuan yang dimiliki sehingga setiap ide menarik yang disalurkan dapat menghasilkan sesuatu, juga sebagai wadah dalam mengembangkan kreatifitas. Apabila ide tersebut dapat diterima oleh orang lain, tidak menutup kemungkinan bisa menjadi terkenal karena disukai banyak pemirsa maupun pelakon film itu sendiri.

Ragam Profesi Film dan Televisi

Ada banyak ragam profesi yang ada di dunia film dan televisi, anda bisa memilih bidang apa yang sesuai dengan karakter dan kemampuan. Kuliah film juga bisa menjadi ajang dalam mengembangkan bakat yang sebelumnya sudah dimiliki, tinggal bagaimana mengasahnya sehingga bisa jadi profesional dalam memproduksi acara-acara berkualitas.

Spesialisasi Bidang Perfilman

Memutuskan untuk kuliah film dengan tujuan mengembangkan skill maupun melihat prosfek kerjanya yang moncer, perlu diketahui ada 4 bidang konsentrasi yang bisa anda dalami.

Produksi Film

Mengambil jurusan kuliah film, anda dapat belajar mengenai perlengkapan teknis seperti pengetahuan dasar dalam pencahayaan, suara, cara mengoperasikan dan memegang kamera hingga proses editing. 

Anda bisa belajar tentang komponen teori yang mengkomposisikan sebuah film berkualitas, dengan belajar desain grafisnya hingga menulis skenario yang bertujuan untuk produksi dan perencanaan sebuah film agar bisa berjalan maksimal.

Film Studies

Kuliah jurusan film bisa berkesempatan mendiskusikan banyak film terkenal, kemudian menulis riset mengenai hal yang signifikan seperti bagaimana film itu bisa berdampak positif bagi masyarakat.

Dalam bidang ini, anda akan mempelajari ilmu dalam perfilman yang dikenal sebagai ilmu media dan bioskop. Ilmu ini lebih menjurus untuk eksplorasi dan opemahaman sebuah film.

Komunikasi Massa

Komunikasi massa memberikan pembelajaran mengenai cara mencari bahan berita dan sejarah yang dampaknya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat, dimana anda akan belajar menulis koran, majalah, website dan TV. Selain itu, pembelajaran dasar mengenai kamera dan studio produksi pertelevisian.

Bidang ini lebih mempelajari tentang komunikasi terhadap masyarakat yang penyampaiannya melalui berita atau media massa lainnya yang berhubungan dengan perfilman dan pertelevisian.

Animasi

Anda bisa mempelajari tentang program animasi dalam perfilman, dimana dalam kelas ini mengajarkan keterampilan dan perencanaan, software editing, software animasi dan script writing.

Dalam jurusan animasi yang akan dipejari tentang pembuatan model 3D, sound design, media interaktif, animasi karakter digital, pengantar perfilman dan video serta pembuatan storyboard

No comments

Post a Comment